Jumat, 21 Januari 2011

Aorta Dan Aortic Dissection

Pengobatan Ustad Galih Gumelar - Aorta adalah pembuluh darah besar yang keluar dari jantung dan mengantarkan darah ke tubuh. Ia tersusun dari lapisan-lapisan otot yang perlu cukup kuat untuk menahan tekanan yang dihasilkan oleh jantung yang berdenyut.
Pada beberapa orang-orang, robekan dapat terjadi pada salah satu lapisan dinding aorta, dan darah dapat masuk jalur diantara otot-otot dinding. Ini disebut aortic dissection dan secara potensial adalah mengancam nyawa. Tipe dari dissection dan perawatan tergantung pada di aorta mana dissection terjadi. Dissection-dissection tipe A berlokasi pada ascending aorta (aorta yang naik keatas) yang berjalan dari jantung ke lengkungan aorta (aortic arch) dimana pembuluh-pembuluh darah yang mensuplai ke otak dan lengan-lengan keluar. Dissection-dissection tipe B berlokasi pada descending aorta (aorta yang turun kebawah).

Mayoritas dari aortic dissections terjadi sebagai konsekwensi jangka panjang daritekanan darah tinggi yang terkontrol dengan buruk. Kondisi-kondisi lain yang berhubungan termasuk:
  • Marfan's syndrome
  • trauma
  • kehamilan
  • komplikasi setelah operasi dari operasi jantung terbuka
Nyeri dari aortic dissection terjadi secara tiba-tiba dan seringkali digambarkan sebagai ditusuk atau dirobek yang kuat. Ia mungkin adalah konstan, atau nyerinya mungkin adalah pleuritic (memburuk dengan napas yang dalam). Seringkali ia menyebar ke punggung. Nyeri dari dissection seringkali dikacaukan dengan nyeri dari serangan jantung, esophagitis, atau pericarditis.
Diagnosis berdasarkan pada sejarah, peninjauan ulang faktor-faktor risiko, pemeriksaan fisik, dan kecurigaan klinis. Pemeriksaan fisik mungkin mengungkap kehilangan atau penundaan dari nadi-nadi pada pergelangan tangan atau kaki ketika membandingkan satu sisi ke sisi lainnya. Desiran jantung yang baru mungkin terdeteksi jika dissection melibatkan klep aorta (aortic valve), dimana aorta meninggalkan jantung.
Jika pembuluh-pembuluh darah yang keluar dari aorta terlibat pada area dari dissection, organ-organ yang disuplai mereka mungkin berisiko. Stroke dan kelumpuhan dapat dijumpai pada dissection. Suplai darah ke ginjal-ginjal dan usus besar, dan ke lengan-lengan dan kaki-kaki dapat hilang.
Diagnosis dari aortic dissection dikonfirmasikan oleh pencitraan (imaging), paling umum oleh CT angiography dari aorta.
Dissection-dissection tipe A dari ascending aorta dirawat dengan operasi dimana bagian yang rusak dari aorta dikeluarkan dan digantikan dengan cangkokan tiruan (artificial graft). Adakalanya klep aorta perlu diperbaiki atau diganti jika ia rusak.
Dissection-dissection Tipe B awalnya dirawat dengan obat-obat untuk mengontrol tekanan darah dan memeliharanya dalam batasan yang normal. Obat-obat beta blockers dan calcium channel blocker umumnya digunakan. Jika terapi medis gagal, operasi mungkin diperlukan.
Jika dissection merobek dengan sepenuhnya melalui seluruh tiga lapisan dari dinding aorta, maka aorta pecah. Ini adalah malapetaka, dan lebih dari 50% dari pasien-pasien yang terpengaruh meninggal sebelum mencapai rumah sakit. Angka kematian keseluruhan dari pecahnya aorta adalah lebih besar dari 80%.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.


EmoticonEmoticon